Anggota Polsek Menjalin Menyisir Semak-semak Dimalam Hari Cari Mayat


Landak - Menjalin - Anggota Polsek Menjalin menyisir semak-semak dimalam hari dengan menggunakan senter untuk mencari bagian tubuh tengkorak manusia yang ditemukan warga Sabtu (17/3), diduga mayat korban gantung diri.

Kapolsek Menjalin Iptu Dwie Rahardjo mengatakan bahwa warga mendatangi Polsek Menjalin melaporkan penemuan tengkorak.

"Anggota yang piket menerima laporan warga pada hari Sabtu tanggal 17 Maret 2018 Pukul 17.00 WIB. Laporanya adalah bahwa telah ditemukan tengkorak yang diduga tengkorak manusia pada hari Jumat Tanngal 16 Maret 2018 Sore hari," ujar Dwie

Petugas yang menerima informasi warga tersebut melakukan koordinasi meminta petunjuk kepada Kapolsek dalam mengambil tindakan, kemudian petugas piket langsung mendatangi TKP bersama warga untuk mendalami informasi tersebut dan melakukan pencarian bagian tulang lainnya yang tak jauh dari lokasi penemuan tengkorak tersebut. 

Saat tiba di lokasi petugas melakukan penyisiran di semak-semak hutan dengan menggunakan lampu senter, selang waktu setengah jam petugas berhasil menemukan dahan pohon berinang yang patah dengan kondisi terikat baju dan tali ikan pinggang serta bagian tulang manusia. 

"Mayat yang tinggal tulang tersebut diduga tewas akibat gantung diri dan ada warga yang mengenali dari ciri-ciri pakaian yang di kenakan adalah warga sekitar yang menghilang selama kurang lebih delapan bulan yang lalu dan pernah dilaporkan kehilangan orang ke Polsek Menjalin" terang Dwie. 

Keluarga korban ikut dalam pencarian mayat dan saat mayat tersebut ditemukan membenarkan bahwa mayat tersebut adalah anaknya yaitu berinisial SG (29Th)  yang hilang dan pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi atau visum. 

Petugas Polsek Menjalin yang langsung menyerahkan tulang mayat tersebut kepada pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman dan mengamankan barang bukti berupa baju, celana dan ikat pinggang serta membuat surat pernyataan penolakan otopsi oleh pihak keluarga.

Kapolsek Menjalin berharap kepada pihak keluarga dan warga sekitar untuk memberikan informasi sekecil apapun kepada pihak Kepolisian Sektor Menjalin terkait peristiwa penemuan mayat tersebut.

"Apabila dikemudian hari mendapatkan informasi terkait penemuan mayat tersebut bukan ditemukan gantung diri atau tindak pidana pembunuhan, pihak polsek menjalin akan melakukan penyelidikan lebih lanjut," tegas Dwie

Komentar

Faforit

Ngaku Polisi akhirnya Berurusan dengan Polisi